Cara Perawatan Agar Ampli Walet Awet dan Tahan Lama


Ampli walet atau mesin suara burung walet adalah salah satu komponen yang sangat penting dalam usaha budidaya burung walet, tanpa adanya suara burung walet yang di keluarkan dari ampli walet pastinya mengurangi daya tarik burung walet.

Cara Perawatan Agar Ampli Walet Awet dan Tahan Lama

Agar ampli walet kita bisa awet dan tahan lama tentunya ada beberapa tips yang bisa kita lakukan, di antaranya :

  1. Membersihkan ampli walet secara berkala, minimal 2 bulan sekali dari debu-debu menggunakan kuas cat.
  2. Mendampingkan ampli walet dengan kipas angin duduk kecil (yang kisaran harga 100ribuan), lantaran ampli walet selalu hidup 24 jam dan pastinya mesin panas. Agar tidak terlalu panas kita bantu dengan memasang kipas angin di sampingnya. Ini khusus untuk ampli walet yang tidak ada kipas pada mesinnya, seperti pada gambar ampli walet di atas  dan bagi yang sudah ada kipas di mesin akan lebih baik lagi jika di tambahkan kipas angin.
  3. Selalu standby backup flashdisk atau memori suara walet karena biasanya flashdisk dan memori untuk pemakaian di atas 2 tahun pada mesin ampli walet akan mengalami eror/rusak/mati. Begitu rusak langsung pasang suara walet cadangan tanpa menunggu lama dan membuat burung walet bingung.
  4. Standby juga backup mesin ampli walet 1 atau 2 buah, sebab yang namanya alat elektronik pasti ada masanya untuk rusak layaknya kita manusia juga bisa rusak, sembari mengantar ampli walet yang rusak ke tukang servis elektronik kita bisa pasang dahulu ampli walet cadangan. Kalau rusaknya malam hari dan kita tidak ada cadangan mesin ampli walet bisa pada kabur burung walet penghuni rumah walet kita.
Demikian pengalaman kami yang dapat di bagikan pada kesempatan kali ini, dan jika ada kekurangan bisa teman-teman tambahkan melalui kolom komentar di bawah. Semoga bermanfaat untuk kita semua dan salam sukses.


0 Response to "Cara Perawatan Agar Ampli Walet Awet dan Tahan Lama"

Posting Komentar