Jangan Pasang Lem Tikus Di Dinding Rumah Burung Walet !!


Jangan Pasang Lem Tikus Di Dinding Rumah Burung Walet !! - Ini merupakan kejadian nyata dari salah seorang pembudidaya burung walet yang awal mulanya resah dengan banyaknya cicak yang masuk ke dalam ruang inap, cicak-cicak tersebut tidak hanya sekedar masuk namun juga memakan sarang burung walet.

Jangan Pasang Lem Tikus Di Dinding Rumah Burung Walet !!

Burung walet jadi takut akan hal tersebut dan banyak dari sarang burung walet yang sudah selesai di bangun di tinggalkan begitu saja oleh pemiliknya. Melihat kejadian yang demikian maka terbesitlah di pikiran si pemilik gedung untuk memasang lem tikus di dinding gedung burung walet.

Namun apa yang terjadi bukan cicak yang tertangkap / lengket pada lem tikus tersebut tapi beberapa ekor burung walet yang lengkat dan meninggal.

Burung walet itukan biasa hinggap di dinding-dinding burung walet entah itu bercanda dengan teman atau sedang bermain-main atau burung walet baru yang masih bingung dengan desain rumah burung walet kita.

Dari pengalaman di atas saya simpulkan jangan sampai memasang jebak lem tikus di dinding rumah burung walet teman-teman kalau ingin menangkap cicak.

Dari pengalaman saya selama ini menangkap tikus maupun cicak di ruang inap burugn walet cukup menggunakan kardus bekas dengan ikan kering sebagai umpan, tali dan lem tikus. Letakkan di lantai di pojok-pojok ruang inap, saya jamin yang kena perangkap pasti TIKUS dan CICAK bukan burung walet.

Sekian informasi dari pengalaman pembudidaya burung walet dan dari pengalaman saya sendiri semoga bermanfaat dan selamat berburu tikus / cicak,, hehe.

0 Response to "Jangan Pasang Lem Tikus Di Dinding Rumah Burung Walet !!"

Posting Komentar