Mudah Usir Tikus Menggunakan Buah Berduri
Mudah Usir Tikus Menggunakan Buah Berduri - Hampir semua lapisan masarakat Indonesia telah mengenal dan mengetahui, bahkan menyukainya,buah yang satu ini memiliki bau wangi yang khas, selain itu juga rasanya pun,, enaaak !.
Tapi tahukah teman-teman,bahwa ada bagian dari buah Durian yang sangat ampuh dan efektif untuk mengusir Tikus ..?. Seperti kita ketahui tikus merupakan hama yang sangat mengganggu dalam budidaya burung walet.
Berikut cara penggunaan buah durian untuk mengusir tikus yang membandel :
Bagi yang memiliki pohon Durian, petiklah satu atau dua buah Durian, bagi yang tidak memiliki pohonnya, dapat membeli buah Durian,dipasar tradisional,pasar modern,di pedagang pinggir jalan ataupun pedagang keliling.
Pilih yang telah matang dan mengeluarkan aroma wewangian.khas buah Durian.Belah buah Durian tersebut, nikmati isi buah Durian,makanlah bersama keluarga atau orang terdekat sampai habis, hingga tersisa biji dan kulit buah Durian.
Kulitnya jgn dibuang !. Letakan kulit-kulit buah Durian tersebut dipojok-pojokan,disudut-sudut ruangan,atau ditempat-tempat yang kerap ada tikusnya atau jalan yang sering menjadi lintasan tikus keluyuran.
AJAIBNYA ..! Tikus-tikus menghilang entah kemana.Dan RWB milik kita bebas dari tikus yang merusak dan menjengkelkan. Demikian dari saya, semoga bermanfaat dan. Selamat mengusir tikus.
0 Response to "Mudah Usir Tikus Menggunakan Buah Berduri"
Posting Komentar