Perbedaan Suara Inap Dengan Suara Anakan Walet


Perbedaan Suara Inap Dengan Suara Anakan Walet - Mungkin ada sebagian dari teman-teman yang bertanya apa sih perbedaan suara inap walet dengan suara anakan walet ? dan memang perbedaan di antara kedua tidak terlalu signifikan akan tetapi kemujarapannya dalam membuat burung walet menginap dan membuat sarang sangat berbeda.

Perbedaan Suara Inap Dengan Suara Anakan Walet

Mari kita bahas 1 per 1, mulai dari suara inap  :

Suara inap didalamnya berisi suara burung walet yang sedang berkomunikasi mulai dari suara sepasang burung walet kawin, suara induk walet mengerami telur, suara burung walet bercanda, dan juga termasuk suara anakan walet didalamnya di gabung menjadi 1.

Sedangkan suara anakan walet ini berisi full suara anak pinyik walet yang masih merah tanpa ada unsur suara lain yang mencampur didalamnya.

Lantas bagaimana perbedaan keduanya dalam keampuhan menarik burung walet agar cepat menginap dan membuat sarang di dalam gedung walet baru ?. Jika pada gedung walet kita cuma memakai suara inap walet saja burung walet akan menginap dan membuat sarang disana akan tetapi memakan waktu yang cukup lama.

Sedangkan jika dikombinasi dengan suara anakan walet (suara inap + suara anakan walet), sepertinya burung walet sangat senang dan cepat membuat sarang. Itu terbukti dengan banyaknya burung walet yang membuat sarang di dekat tweeter yang mengeluarkan suara anak piyik walet, baik itu di kanan, kiri dan di atas tweeter.

Jadi pemasangan suara anak walet ini kita pasang menggunakan jalur lain (kabel lain), dalam 1 lantai tidak usah banyak cukup 4 - 6 tweeter saja yang kita khususkan untuk suara anakan walet dan untuk peletakannya terserah bisa di sudut ataupun di tengah-tengah asal di sebar tidak numpuk dan liat perbedaannya.

Buat yang minat suara anakan pinyit walet PRO Kalimantan punya saya bisa hubungi saya di : 0821-3958 3564 (sms only). Price : 500ribu (sudah termasuk flashdisk dan ongkir keseluruh Indonesia). Salam sukses

0 Response to "Perbedaan Suara Inap Dengan Suara Anakan Walet"

Posting Komentar